KALENDER DOA TRANSFORMASI INDONESIA
Pokok Doa
Rabu, 28 Februari 2018
Indonesia Budget Center (IBC) mengatakan, pada Pilkada 2018 ini, sebanyak 10 dari 17 provinsi dan 95 dari 115 kabupaten/kota yang menyelenggarakan pilkada masuk kategori sangat rawan terjadi korupsi.
Kriteria sangat rawan korupsi ini dinilai dari adanya petahana, baik kepala daerah atau wakilnya, yang kembali mencalonkan diri. Dan adanya suami atau istri anggota legislatif yang menjadi juru kampanye atau tim pemenangan.
🔔 Berdoa agar Bawaslu bersama KPK dan Satgas antipolitik uang Polri meningkatkan pengawasan terhadap kandidat petahana.
🔔 Agar Bawaslu menggandeng masyarakat untuk ikut memantau dan melaporkan adanya politik uang dan penggunaan fasilitas negara serta anggaran daerah untuk pemenangan petahana.
(CNNind 26/2/18)
-------------------------------------
LINK TCI Pokha Doa & Riset
Tidak ada komentar:
Posting Komentar